preload
Kediri – Suasana perang mading hari kedua di IKCC hari ini (18/03) tak seramai pembukaan perang mading kemarin (17/03). Namun, antusias para peserta tak surut. Sejak dibuka pada pukul 09.00, gedung IKCC sudah mulai ramai oleh para peserta serta pengunjung. Acara perang mading hari ini adalah talkshow mading dan Accoustic Band Contest yang baru akan dimulai pada pukul 18.00. Pada talkshow mading ini, MC memanggil satu persatu perwakilan dari setiap finalis perang mading untuk diwawancarai beberapa hal seputar mading.
Berbagai cara dilakukan oleh para kru mading untuk berlomba-lomba menarik pengunjung sebanyak-banyaknya. Ada yang berpakaian aneh bin nyeleneh dan ada juga yang menawarkan permainan-permainan unik pada mading mereka. Diantara para peserta yang nyeleneh, salah satunya adalah SMAN 1 Nganjuk. Menyamakan mading mereka yang bertema “Saraswati”, para kru mading sengaja menggunakan pakaian layaknya orang Bali. Yang menarik dari kostum mereka adalah satu kru mading lelaki mereka yang berdandan seperti penari Bali perempuan, lengkap dengan gelungan rambut palsu dan kemben khas bali. Setengah terbuka, punggung hingga bahunya pun penuh dengan coret-coretan. Mading 2D dari SMKN 2 Kediri juga sengaja menambahkan asesoris berupa papan yang dapat diputar dengan macam-macam tulisan untuk menarik pengunjung. Jika pengunjung beruntung saat memutar papan tersebut, mereka bisa mendapat permen lolipop atau cokelat gratis.
Selain itu ada juga peserta yang berpakaian layaknya pocong dan berkeliling gedung IKCC. Sejenak pocong tersebut menjadi pusat perhatian para pengunjung dan menarik para peserta fotografi untuk mengambil gambarnya. Menurut Vina, kru mading MTsN Puncu, hari kedua perang mading semakin seru dan bisa dibilang sebagai puncak perang mading. Sedangkan menurut salah satu pengunjung dari Kediri, ajang School Contest cukup menarik untuk dikunjungi. “Saya baru pertama kali melihat pameran mading yang menarik seperti ini,” ungkap ibu yang sedang menggendong seorang balita dan tidak mau disebut namanya itu.
  • 0 komentar:

    • Posting Komentar